Sedia payung sebelum hujan , sebelum kita menggunakan suatu aplikasi tentunya kita harus mempersiapkan segala sesuatunya seperti spesifikasi hardware atau software. Hari ini kita akan membahas tahap instalasi program e-faktur (Baca disini juga : apa itu e-faktur?).
Persiapan Perangkat
Sebelum Kamu menggunakan program E-faktur pastikan Kamu memeriksa spesifikasi yang diminta atau dibutuhkan untuk menjalankan e-faktur, apa komputer atau laptop Kamu memenuhi spesifikasi yang diminta. berikut spesifikasi untuk menjalankan e-faktur :
1. Perangkat Keras
- Processor Dual Core
- 3 GB RAM
- 50 GB Harddisk space
- VGA dengan minimal resolusi layar 1024 x 768
2. Perangkat Lunak
- Sistem Operasi : Linux /Mac OS /microsoft Windows
- Java versi 1.7
- Adobe Reader
- Jaringan internet baik direct connection ataupun proxy
agar e-faktur berjalan dengan baik, komputer atau laptop harus memilik spesifikasi minimal seperti diatas.
Persiapan Install
Setelah Kamu mempersiapkan komputer sesuai dengan standart diatas, saatnya menginstal program e-fakturnya, caranya mudah tinggal meng-extract file yang Kamu download sesuai dengan bit komputer 32 bit atau 64 bit, lalu menjalankan program ETaxInvoice. Berikut installer yang bisa Kamu dowload
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Setelah menjalankan ETaxInvoice.exe pilih local database dan masukkan NPWP , Sertifikat User (didapatkan dari kantor pajak) dan kode aktivasi. selamat mencoba semoga berhasil.