Aplikasi Investasi Terbaik untuk Pemula, Modalnya Mulai 0 Rupiah Saja!

Written by S Nuraini Safitri

Obligasi Adalah

Jangan tunggu tua, investasi harus dilakukan sedini mungkin, terlebih untuk para anak muda. Tidak sulit untuk investasi, terlebih di zaman sekarang ada banyak rekomendasi aplikasi investasi terbaik yang bagus untuk pemula. 

Pasalnya, rencana keuangan perlu disiapkan mulai dari sekarang untuk persiapan hidup di masa mendatang. Apa tidak cukup dengan menabung? 

Berbeda dengan menabung, kegiatan investasi sendiri merupakan sebuah aset atau sesuatu (bisa berupa rumah beserta suratnya atau properti, perhiasan emas, lembar saham, dan lainnya), yang dimiliki seseorang guna mendatangkan keuntungan di masa mendatang karena aset tersebut nilainya bisa berkembang. 

Bagi pemula, memang kegiatan investasi memiliki kesan penuh risiko dan ribet. Akan tetapi, tidak semua jenis investasi sulit dijalankan, berisiko, dan ribet. 

Masa Pandemi Membuat Sadar Bahwa Seseorang Butuh Investasi

Di masa pandemi, yang sudah berjalan hampir 2 tahun ini nampaknya memotivasi banyak orang untuk pandai-pandai membuat rencana keuangan, salah satunya yakni dengan berinvestasi.

Pasalnya, untuk orang yang masih berpenghasilan saja, pendapatan mereka tidak menjamin kecukupan untuk hidup di masa pandemi apalagi untuk yang penghasilannya tidak tetap?

Hal tersebut membuat orang sadar, bahwa investasi sejak dini, bisa membantu mereka memiliki simpanan dana untuk masa depan jika suatu saat mereka sudah tidak berpenghasilan. 

Dilansir dari berbagai sumber, menurut data Pengawasan Pasar Modal 1A OJK, bahkan jumlah investor pasar modal di Indonesia sejak November 2020 lalu melonjak sebanyak 42%, ketimbang tahun sebelumnya.

Tidak hanya itu, akhir-akhir ini juga muncul tren investasi kripto. Meski di Indonesia sendiri mata uang kripto ini masih minim peminat namun sudah banyak juga aplikasi kripto yang bermunculan di Indonesia. 

Nah, bagaimana untuk aplikasi investasi terbaik? Apa saja rekomendasi yang bagus investor pemula? Berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi investasi yang menjadi hal penting yang harus kamu tahu. 

Mulai dari investasi reksadana, saham, hingga investasi dari P2P Lending ada! Yuk intip deretan aplikasi investasi di bawah ini yang pastinya sudah terdaftar di OJK!

Aplikasi Investasi Reksa Dana

Tahukah kamu, bahwa reksadana termasuk salah satu instrumen investasi, yang cukup populer di Indonesia.

Nah, buat kamu yang tertarik untuk mencoba investasi reksadana bisa intip rekomendasi aplikasi investasi reksadana berikut ini:

Bibit

Aplikasi investasi reksadana yang pertama adalah Bibit. Jika kamu sering main media sosial, mungkin aplikasi Bibit ini sering mondar-mandir, di beranda Instagram, TikTok, hingga Facebook kamu. 

Aplikasi investasi Bibit sendiri adalah aplikasi invest all-in-one, yang tidak hanya menawarkan instrumen investasi reksadana saja, tapi juga saham, obligasi, pasar uang, hingga reksa dana syariah.

Fitur yang dimilikinya juga canggih, yakni seperti Robo Advisor, yang bisa bantu kamu memilih jalur investasi paling tepat sesuai dengan penghasilan dan besaran dana yang ingin kamu alokasikan di aplikasi tersebut.

Tidak perlu punya uang banyak atau gaji besar, di aplikasi Bibit kamu bahkan bisa mulai investasi, hanya dengan uang, minimal Rp10.000.

Tidak hanya itu, di aplikasi investasi Bibit juga memiliki banyak pilihan metode pembayaran, yakni mulai dari saldo GoPay, transfer bank, hingga LinkAja. 

Baca Juga : Daftar Saham Blue Chip untuk Investasi Jangka Panjang Anda!

Bareksa

Aplikasi investasi reksadana yang selanjutnya adalah Bareska, dimana aplikasi ini sebenarnya juga tidak hanya menawarkan instrumen investasi reksadana saja. Tapi juga ada pilihan instrumen investasi lain, seperti Surat Berharga Negara (SBN), emas, bahkan hingga umroh loh.

Hampir sama dengan Bibit, Bareska juga akan menunjukkan semua informasi produk, pergerakan harga masing-masing instrumen investasi, profit yang mungkin akan dihasilkan, hingga risiko. Jadi kamu bisa antisipasi deh!

Untuk urusan keamanan, Bareska sendiri telah mendapatkan sertifikasi dari OJK, bahkan Bareska merupakan mitra distribusi SBN retail. Sehingga buat kamu yang tertarik ingin investasi emas, juga bisa coba aplikasi ini.

Tanamduit

Aplikasi investasi yang selanjutnya adalah Tanamduit. Instrumen investasi yang umum ditawarkan Tanamduit di antaranya adalah reksa dana, asuransi, dan SBN (Surat Berharga Negara). 

Akan tetapi, ada instrumen investasi andalan, yang paling banyak diminati yakni investasi emas. Pasalnya, di sini kamu bisa menabung emas dan mendapatkan kartu emas. 

Adapun, kartu emas tersebut nantinya juga bisa kamu kirimkan ke orang lain sebagai hadiah atau hal lainnya, misalnya ke pasangan atau orangtua. 

Sama seperti Bibit, untuk bisa berinvestasi di sini, modal awal yang digunakan cukup rendah, yakni mulai dari Rp10.000. Namun, aplikasi ini belum menggunakan fitur Robo Advisor. 

Aplikasi Investasi Saham

Mau coba instrumen investasi lainnya selain reksadana? Kamu bisa intip daftar aplikasi investasi saham berikut ini, yang sudah cukup terkenal.

Terlebih, investasi saham adalah investasi yang diterbitkan oleh perusahaan, yang ingin mendapatkan modal dari masyarakat. Jadi, buat yang mau ikutan yuk langsung saja intip:

IPOT

Aplikasi investasi saham yang pertama adalah IPOT, dimana saat ini aplikasi IPOT banyak digandrungi para investor, khususnya pemula dan kaum milenial. IPOT sendiri merupakan produk dari PT Indo Premier Sekuritas.

Tidak hanya saham, IPOT menyediakan pilihan instrumen investasi, seperti saham, reksa dana, dan ETF. IPOT juga sudah tersedia dengan fitur-fitur yang lengkap. 

Dengan aplikasi ini, bahkan kamu bisa melihat histori transaksi, dan laporan untung/rugi. Tidak hanya itu, semua informasi disajikan lengkap secara real-time, khususnya pada saat jam buka pasar saham.

Ajaib

Aplikasi investasi saham selanjutnya adalah Ajaib. Buat kamu yang masih bingung, bisa gunakan aplikasi investasi ini, karena aplikasi ini bisa memberikan panduan serta rekomendasi produk, yang cocok dan menguntungkan bagi kondisi keuanganmu.

Tidak hanya itu, aplikasi Ajaib juga akan memberikan notifikasi, terkait waktu jual-beli saham terbaik. Sehingga, kamu bisa memaksimalkan keuntungan dan pastinya menekan kerugian.

Tidak hanya tersedia instrumen investasi saham, Ajaib juga menyediakan investasi reksa dana terbaik untuk pemula, yang bisa dicoba.

Selain itu, biaya broker juga lebih murah yakni hingga 50%, serta modal yang digunakan adalah minimum Rp0.

Aplikasi Investasi P2P Lending

Tidak hanya investasi reksadana dan saham, investasi P2P Lending juga banyak diminati. Karena, P2P Lending atau biasa dikenal dengan peminjaman online, ternyata juga bisa disebut sebagai salah satu jenis investasi.

Akan tetapi, bagi kamu para pemula yang mau investasi P2P Lending, disarankan untuk waspada, dan harus pintar pilih aplikasi investasi P2P Lending yang sudah berizin dan terdaftar oleh OJK, seperti berikut ini:

Koinworks

Bagi kamu yang sering scroll pinjaman online, pasti tahu aplikasi Koinworks. Aplikasi ini adalah salah satu aplikasi P2P lending yang memiliki fitur cukup lengkap, serta penggunaannya sangat mudah untuk investor yang ingin berinvestasi, meski pemula.

Selain itu, kamu juga bisa memilih modal sesuai dengan jenis investasi yang dipilih. Misalnya, investasi emas, di mana kamu hanya perlu mengeluarkan modal minimal Rp1 ribu.

Sementara saham, modalnya minimal Rp100 ribu. Selain itu, KoinWorks sendiri menjanjikan imbal hasil hingga 18% per tahun, dan aplikasi ini sudah tersertifikasi oleh OJK, jadi aman deh!

Kesimpulan

Aplikasi investasi kini sudah banyak bermunculan, mulai dari aplikasi investasi saham, reksadana, obligasi, emas, dan lainnya. Tinggal kamu sendiri yang harus waspada dalam memilih aplikasi yang aman dan terpercaya. 

Adapun keuntungan dari investasi di aplikasi, bisa sangat besar. Sehingga kamu harus sering mengontrol keadaan pasar. Apalagi, buat kamu yang modal investasinya berasal dari keuntungan bisnis. 

Sehingga, kamu perlu memiliki perhitungan yang akurat. Perusahaan yang menginvestasikan keuntungannya, bisa memiliki catatan tersendiri agar tidak tercampur dengan laporan keuangan lainnya. 

Adapun, agar kamu lebih mudah dalam mengontrol nilai investasi, maka kamu bisa gunakan software akuntansi modern seperti MASERP. 

MASERP bisa dimanfaatkan untuk melakukan berbagai pembuatan laporan keuangan, menghitung pemasukan, mengontrol keuangan, secara mudah, praktis, cepat, dan akurat. 

Jadi, kamu juga bisa mengontrol keuntungan, dan meminimalisir risiko kerugian investasi. Yuk, konsultasikan terlebih dahulu dengan tim MASERP!

Baca Juga : 7 Tips Memilih Perusahaan Sekuritas yang Aman untuk Berinvestasi!

New call-to-action

Manajemen Konflik Serta Strategi Penyelesaiannya

Retail Software: Jenis, Manfat dan Tips Memilih Software